Minggu, 14 Oktober 2012

Normal or Caesar ??

Maksud hati kemarin selama hamil selalu mengumandangkan kata2 normal setiap ditanya oleh orang2, mau normal or caesar ? seakan akan dengan mantap nya bilang "Normal donk". Yak, bagiku sendiri jika sangat memungkinkan untuk normal itu adalah best preference, akan beda ikatannya (menurut orang2) antara lahir normal dan caesar, dan juga secara antibody baby juga akan lebih kuat secara normal, karena ada fase2 yg tidak dilewati secara caesar.

Tapi kenyataannya dari yang ku alami, aku harus memilih caesar di detik2 terakhir. Setelah melewati 41minggu masa kehamilan. Perut sudah gede, nyeri2 semakin sering apalagi kalau tidur sudah sengsara banget kalau mau turun dari ranjang, pipis sudah bentar2 :), muter kompleks jalan2 kaki pagi dan sore sudah dilakonin, eh eh belum belum juga dede baby mau keluar...

Ada yang bilang harus sering jongkok, ok sudah dilakukan dengan intensitas serius, disuruh ngepel sambil jongkok..walah itu capek minta ampun sambil jongkok bawa2 perut gede, sudah dilakukan tetap juga ga ada reaksi...padahal due date dede baby harus keluar sudah sampai yaitu terakhir 8 Agustus. 
Belum mules apa karena ada lilitan tali pusar 2x di leher sehingga menghambat process kepala baby untuk turun ke leher rahim / jalan lahir. 

Tadinya tetap akan memaksakan dengan normal, yaitu dengan di induksi dengan harapan perut mulai mules. Tapi karena faktor lilitan tali pusar akhirnya dikonsultasikan kembali ke dokter dan akhirnya diambil keputusan final untuk caesar saja...Yak Caesar saja, demi kebaikan aku dan Baby..di saat2 terakhir dede baby juga mengalami kenaikan significant yaitu prediksi dgn berat 3.7kg...walah...ini tergolong big baby :) so daripada sudah teriak minta ampun karena mules ga ketulungan, dan sudah bukaan 8 katakan tp ud ga ada tenaga untuk ngeden dan akhirnya caesar juga, mending langsung dipangkas proces2 tersebut hehehe...

Baiklah, aku mau share foto2 selama proces caesar yah hehehe...

Attention, Please :

Yang tidak kuat, harap jangan scroll down kebawah ya, tapi kalau penasaran sih boleh-boleh aja asalkan harus kuat hati dan setelah lihat seandainya pingsan atau jadi takut untuk melahirkan secara operasi cesar, jangan salahkan saya ya hahhaa..

Maksud ku kan baik untuk berbagi wekekek dan ya setidaknya bisa dijadikan reference untuk membuat keputusan :) soalnya aku juga punya beberapa teman yg sedang bingung antara dia berani dan mau berjuang untuk normal atau mau secara caesar aja :D 


Sudah siap di ruang operasi, semua serba hijau. Proces pertama di bius dulu di tulang belakang, untung nya ga sakit (kalau yang aku rasakan)

Pingsankah aku? Oh tidak, bius hanya setengah badan saja, dan apa yg dilakukan dokter nya bisa dirasakan, namun tidak terasa sakit..yg berarti obat bius nya bekerja :) Apa yang mereka obrolkan dan berisik alat2 bisa terdengar jelas...

ih...ih...serem yah....itu perut gue??serius loe?? iya lah...*langsung tutup mata
Opppssss.....itu kepala baby sudah kelihatannnnnn.......

Ahhhhh....Proses mengeluarkan baby, mulai dari menarik kepala. Hati2 dokter....itu tali pusar memang masih melilit di leher


Tangisan Pertama baby...Oh Tuhan..aku tidak menyangka baby segede ini ada diperutku selama ini...My God is Awesome...
Pemotongan Tali Pusar...pastinya teriakan baby makin kencang..
Dan kemudian Baby harus disedot mulutnya untuk membuang air ketuban yg tertelan
Moment yg paling membahagiakan...My First Kiss for Her, my First Daughter...Thanks God you make me be completed

1 komentar:

Chapter #3, Beautiful Rinjani : Day 2 - Duka Lara dan Nikmat Menuju Plawangan Sembalun

Hari ini akan menjadi hari penuh tantangan. Bukit Penyesalan yang sudah ku dengar jauh hari akan menjadi ujian berat untuk kaki ku. Na...